Jumat, 28 Mei 2010

Separation month

Sudah beberapa hari ini kintaro nggak bisa menengok blog kintaro tersayang ini. Hal yang hampir serupa dengan tempo hari Blog ini kembali terbengkalai, namun kali ini kintaro belum bisa ngupdate info lagi buat sobat blogger. Mungkin postingan kintaro kali ini lebih kepada curhat. Bulan ini bener bener bulan yag sangat berat buat kintaro, banyak suka duka yang tersaji di dalamnya. Emang benar kalau setiap ada perjumpaan pasti akan ada perpisahan.Oleh karena itu kintaro sebut bulan ini sebagai Separation month.


Di dunia ini Tuhan telah menciptkan seluruh alam semesta beserta isinya dengan sangat Agung-Nya, semua telah diciptakan sedemikian rupa sehingga terjadi yang namnya keharmonisan di dunia ini. Ada baik ada buruk, ada hitam putih, ada Kaya ada miskin, dan lain sebagainya.Begitu pula dengan perjumpaan, setiap perjumpaan pasti akan ada perpisahan, baik itu dinginkan ataupun tidak.
bagi kebanyakan orang pasti sangatlah sulit merelakan ketika hal yang sangat berharga dan kita sayangi akan pergi meninggalkan kita.

Bulan ini merupakan bulan perpisahan buat kintaro denagn banyak hal yang kintaro sayangi dan suatu hal yang sangat berharga bagi kintaro.
Diantaranya dalah perpisahan antra kintaro dengan sesosok bapak-bapak yang tinggal bersama kintaro di tempat kerjaku sekarang. Sebut saja pak Imam. Beliau merupakan sosok yang arif dan bijaksana. banyak hal yang telah beliau ajrkan pada kintaro sehingga kintaro sedikit banyak mengerti arti hidup di dunia ini. beliau selalu membimbing kintaro, selalu memberi nasehat jika kintaro punya masalah. dan masih banyak lagi yang telah beliau beri pada kintaro sehingga kintaro bia menjadi sepeti saat ini. Kintaor sangat bangga dan bersyukur telah dipertemukan dengan beliau. Karna meskipun kintaro tidak dapat merasakn kasih sayang dari ayah kandung sendiri kintaro masih bisamerasakan kasih sayang yang tulus dari beliau. Terima kasih banyak pak, saya blom punya daya untuk bisa membalas jasa jasamu.
Mulai bulan depan kintaro akan pindah kerja lagi, itu artinya kintaro akan berpisah dengan tempat kerja yang saat ini, namun pindahnya kintaro masih dibidang yang sama.
Maka dari itu kintaro akan berpisah dengan teman2 di tempat kerja yang sekarang, banyak canda tawa yang telah bergulir bersama selama kami jadi rekan kerja. bersama kalian merupakan kebangganku.
Selain itu kintaro juga akan berpisah dengan Nomor Hp yang sekarang masih dipakai. Meskpun terlihat sepele bagi orang lain tapi tidak bagiku. Bagiku no itu merupkan nomor kenang - kenanganku. Sudah banyak hal yang terjadi dikarenakan nomor tersebut. Nomor itu merupkan Nomor hp pertama yang kintaro punyai. Namun kintaro rasa sudah saatnya kita menatap kedepan. saatnya mengganti dengan no hp yang baru dan dengan kehidupan yang baru pula, saatnya membenahi diri sendiri. Jadikan semua itu sebagi pelajaran buat kita.

Masih ada satu hal lagi yang akan meninggalkan kintaro, dia merupakan seseorang yang sangat berarti buat kintaro. Dia bukan istri kintaro, bukan pula pacar atau kekasih, kalo dibilang sahabat ataupun teman kintaro belum bisa menentukannya. Yang jelas dia merupakan sesosok yang karismatik bagi kintaro. Meskipun kami saling mengenal belum terlalu lama, namun sduah banyak hal yang bisa kintaro ambil sebagai hikmah ataupun pelajaran dari "our relationship" selama ini. Banyak canda tawa yang telah sering kami bagi bersama sama. telah banyak hal yang kami bahas bersama, adu pendapat dan perdebatanpun mewarnai hari hari kami. dan ada kalanya pula kami saling curhat mengenai kehidupan kami masing-masing. Banyak hal berharga yang telah kintaro peroleh darinya selama ini. Kintaropun sering membuatnya ngambeg atau pundung karena kejahilan yang sengaja kintaro buat. Sampai sekarangppun hubungan kami masih bisa dikatakan akrab. Namun dari iru semua semakin membuat kintaro semakin dekat dengannya dan akan membuat kintaro sangat berat untuk melepaskannya pergi, karena kintaro sayang sama dia, kintaro cinta sama dia. Tapi aku harap jangan selah mengartikan akta sayang dan cinta ini. Karena rasa ini datangnnya dari hati dan aku tidak bisa membohongi diriku sendiri kalau aku tidak sayang sama dia. Rasa sayangku padanya bukanlah rasa sayang yang berdasarkan nafsu dan emosi seperti sebagian remaja/ABG jaman sekarang ini yang kintaro rasa tidak perlu menjelaskannya dengan panjang lebar. Rasa ini muncul dengan sedirinya tanpa ada paksaan. karena saat kita remaja rasa yang kita artikan sebagai rasa sayang / cinta itu hanya menginginkan kesenangan duniawi, karna mereka telah diselimuti oleh hawa nafsu satu ama lain, kemudian mereka pacaran, dan akan terus berlanjut seiring dengan rasa penasaran mereka akan keingintahuan yang lebih dan lebih lagi, dan kalau mereka tidak sadar bahwa mereka telah melwati batas kewajaran yang ada. Kintaro sudah bosan dengan kehidupan yang seperti itu.
dan ada pepatah yang bilang bahwa "cinta tak harus saling memiliki" itu ada benarnya juga. Buatku kenapa kita harus memaksakan kehendak untuk dapat memilikinya jika belum pasti dia akan bahagia jika bersama kita. bukankah lebih baik kita menjadi partnernya atau orang yang ada buat dia disaat dia butuh kita baik dalam suka maupun duka. Bukankal lebih baik kita bisa melihatnya tersenyum dari kejauhan daripada kita ada di dekatnya namun kita hanya menjadi penghalang bagi kemajuan hidupnya. Satu hal yang sangat kuhargai darinya adalah komitmennya dalam hidup.
diantaranya, meskipun dia telah tau perasaanku padanya namun dia bilang "aku hargai kejujuranmu, anggep aja aku nggak pernah denger" dan kemudian dia tetep menganggapku apa adanya dan tidak menjauhiku seperti sebagian cewek yang ketika tahu ada seseorang yang suka padanya namun dia tidak menyukainya maka dia akan menjauhi atau menjaga jaak dari si cowoknya. Satu harapanku padanya, aku tidak ingin dia menjauhiku hanya karena dia tahu aku sayang sama dia. Apapun anggapannya terhadapku, aku tetaplah aku.

kenapa sekian banyak hal yang kintaro sayangi akan meningalkan kintaro di saat yang hampir bersamaan? Dimana ada perjumpaan disana ada perpisahan, memang merupakan suatu ungkapan yang sudah mutlak. Dan kintaro harap kintaro tidak akan kehilangan blog kintaro tersayang ini juga kintaro pernah dengar suatu kata - kata bijak bahwa "Masa kini yang baik adalah pemungkin bagi masa depan yang baik, yang akan menjadi pemaaf bagi masa lalu yang seperti apa pun."
mohon maaf sobat blogger semua jika postingan kintaro kali ini out of tema, kintaro mohon maaf atas segalanya. akhir kata.... SAYONARA

7 comments:

Boku no Blog mengatakan...

Kintaro,jangan ada ya kata perpisahan,..
meskipun pisah namun persahabatan tetap terjaga,.
Sukses selalu buat Kintaro

Boku no Blog mengatakan...

Konbanwa,..Kintaro Kun..
Ganbatte ne..!

Tas Batam Murah mengatakan...

Hmm... curhat yang begitu dalam...
Tapi sabar ya, bro.. Tak ada yang Abadi di dunia ini, Bro.
Semuanya akan ada akhirnya. Dan bila saat itu datang, maka perpisahanlah jawabannya...

admin mengatakan...

ya itulah kehidupan.semoga blognya juga gak ikut pergi tepatnya kintaro ninggalin blognya..masak blog yg ninggalin kintaro heheh

Kintaro kazami mengatakan...

terima kaih atas saran dan patisispasi dari sobat blogger semua yang telah memberi komentar yang berharga buat kintaro, dengan ini kintaro ingin kembali bangkit dari keterpurukan dan akan terus melangkah kedepan untuk menjemput masa depan yang telah menunggu disana. sekai lagi kintaro ucapkan terima kasih sobat... domo arigatou... :)

dedy mengatakan...

Ada pertemuan ada perpisahan...
cintailah apa yg kau cinta sker ini, krna esok hari lum tentu yg kau cintai msih bisa bersamamu...

Ferdinand mengatakan...

Perpisahan..itu kata yg ga terlalu aku Suka....tp ya mau gmn lagi Sob......Dinikmatin aja Sob.....

Posting Komentar

Related Post

 
© Copyright by Kintaro No Blog  |  Template by Blogspot tutorial
Top Bottom